Dua Penumpang Meninggal dan 27 Ditemukan Selamat, Kapal Bigetron GT-6 Hilang Kontak di Perairan Mamuju

- 21 Desember 2023, 13:06 WIB
Tim SAR gabungan mengevakuasi jasad salah seorang korban Kapal Bigetron GT-6 yang sebelumnya dilaporkan hilang kontak saat berlayar dari Pulau Ambo Kepulauan Bala-balakang menuju Dermaga Sumare Kabupaten Mamuju  pada Kamis, 21 Desember 2023.
Tim SAR gabungan mengevakuasi jasad salah seorang korban Kapal Bigetron GT-6 yang sebelumnya dilaporkan hilang kontak saat berlayar dari Pulau Ambo Kepulauan Bala-balakang menuju Dermaga Sumare Kabupaten Mamuju pada Kamis, 21 Desember 2023. /ANTARA/HO/Humas Basarnas Mamuju/

GOWAPOS - Kapal Bigetron GT-6 dilaporkan hilang kontak saat berlayar dari Pulau Ambo Kepulauan Bala-Balakang menuju Dermaga Sumare Kabupaten Mamuju.

Dari peristiwa tersebut, dua penumpang dinyatakan meninggal dunia bernama Jama' dan Najmia. Mereka ditemukan selang waktu pukul 07.00-10.00 WITA.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mamuju Muhammad Rizal, di Mamuju pada Kamis, 21 Desember 2023.

Sementara dua penumpang lainnya, yakni seorang laki-laki bernama Ahmad dan perempuan bernama Kasiani masih dalam pencarian.

Baca Juga: Pelat Nomor Khusus Kendaraan RF Resmi Dihapus, Korlantas Beri Sanksi Bagi yang Memakainya

"Dua penumpang Kapal Bigetron GT-6 lainnya masih dalam pencarian, sementara 33 orang berhasil ditemukan selamat, dan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sulbar," kata Muhammad Rizal.

Rizal menyampaikan pada kecelakaan Kapal Bigetron GT-6 itu tercatat 37 orang penumpang, sebanyak 33 orang berhasil ditemukan selamat, dua orang meninggal dunia, dan dua penumpang dinyatakan hilang dan masih dalam pencarian.

"Jadi, berdasarkan data terakhir, ada 37 penumpang Kapal Bigetron GT-6, dua ditemukan meninggal dunia, 33 orang selamat ,dan dua orang masih dalam pencarian," ucapnya.

Sementara itu, diketahui kalau kapal Bigetron GT-6 itu terbalik akibat dihantam gelombang dalam pelayaran dari Pulau Ambo Kepulauan Bala-Balakang menuju Dermaga Sumare Kabupaten Mamuju pada Rabu sore, 20 Desember 2023.

Baca Juga: Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2024, Pengelola Tol Berikan Diskon Khusus Bagi Pengendara

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x