Tafsir Surah Al Fatihah Ayat 1 Sesuai Penjelasan dari Kementerian Agama RI: Pembuka Surah atau Ayat Tersendiri

- 1 Agustus 2023, 13:33 WIB
Ilustrasi mengaji al-Qur'an
Ilustrasi mengaji al-Qur'an /Instagram.com/@qurancordoba/

Semua sahabat Rasulullah telah sependapat bahwa menuliskan Basmalah pada permulaans urah dari surah al-Qur'an, kecuali surah at-Taubah  dan bahwa Rasulullah melarang menuliskan sesuatu yang bukan al-Qur'an agar tidak bercampur aduk dengan al-Qur'an, sehingga mereka tidak menuliskan "aamiin" pada akhir surah al-Fatihah, sehingga Basmalah itu salah satu ayat dari al-Qur'an.

Bahwasanya "Basmalah-basamalah" yang ada dalam al-Qur'an adalah ayat-ayat al-Qur'an, lepas dari pendapat apakah satu ayat dari al-Fatihah atau dari surah lain, yang dimulai dengan Basmalah atau tidak.

Ayat "Dengan nama Allah" berarti "Dengan nama Allah saya baca dan saya mulai". Seolah Nabi berkata, "Saya baca surah ini dengan menyebut nama Allah, bukan dengan menyebut nama saya sendiri, sebab ia wahyu dari Tuhan, bukan dari saya sendiri."

Seorang muslim diperintahkan untuk senantiasa membaca kalimat Basmalah setiap akan memulai sesuatu yang baik. Membaca kalimat itu juga mengingatkan bahwa sesuatu yang dikerjakan adalah atas perintah dan ridha dari Allah Subhanahu Wa Ta'aala.***

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Quran Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x