Kenali Waktu yang Tepat Wanita Bergairah, Sesuai Analisis Medis

- 26 Oktober 2022, 20:44 WIB
ilustrasi
ilustrasi /Pana Koutloumpasis from Pixabay /

GOWAPOS - Kalau dilihat secara biologis dan psikologis, memang dikenal dengan waktu tertentu seseorang bergairah seksual atau mencapai puncak.

Secara medis ada tiga waktu pembagian, wanita bergairah sehingga perlu diketahui sehingga bisa disesuaikan waktunya bercinta.

Tingkat libido terbagi ke dalam beberapa spektrum, dari tidak ada keinginan untuk berhubungan seks sama sekali hingga keinginan untuk sering melakukan aktivitas seksual.

Baca Juga: Sinopsis Film STATUS UPDATE di TRANSTV: Gadis Remaja Temukan Aplikasi Ajaib yang Merubah Hidupnya

Dikutip dari Instagram@ilmupasturi kalau bagaikan mood, hasrat seksual memang dapat berubah sepanjang bulan, terutama untuk wanita.

MASA SUBUR
Sudah cukup banyak penelitian yang meneliti hubungan siklus menstruasi dengan dorongan seksual wanita. Faktor inilah yang menjadikan dorongan seksual sebagai unsur pendukung fungsi reproduksi.

Hasil penelitian ini memperkirakan bahwa puncak pertengahan siklus estrogen terjadi sekitar 24 jam setelah ovulasi.

Baca Juga: Sinopsis Film COLLIDE di TRANSTV: Backpacker Terlibat Jaringan Narkoba Kabur dari Majikan dengan Cologne

Menurut penelitian, fase peningkatan hasrat seksual ini berlangsung selama sekitar enam hari dan bertepatan dengan produksi hormon luteinizing (LH).

TRIMESTER KEDUA KEHAMILAN
Hormon tentu saja sangat bermain di sini. Namun bukan cuma itu, terjadi peningkatan aliran darah, terutama ke organ seksual, payudara, dan miss v, yang membuat sensitivitas wanita meningkat.

Inilah yang menyebabkan terjadi peningkatan pelumasan miss v dan klitoris menjadi hipersensitif karena aliran darah mengalir deras ke area genital.

Baca Juga: Sinopsis Preman Pensiun 7 Tayang 26 Oktober 2022: Toni si Bos Kecil Babak Belur Dihajar Cecep

AKHIR PEKAN
Belum selesai di situ, sebuah penelitian menunjukkan bahwa waktu dapat menjadi faktor penting dalam menentukan kapan seseorang merasa terangsang.

Pada akhir pekan, kemungkinan wanita di atas 20 tahunan melakukan kontak seksual sebanyak dua bahkan tiga kali lipat dibandingkan hari kerja.

Kendati demikian, jadwal dan preferensi waktu yang berbeda tidak harus menjadi pukulan mematikan bagi kehidupan seks kalian.

Baca Juga: Link Live Streaming SUAMI PENGGANTI 26 Oktober 2022: Saka Panik Ketemu Dita Dion, Galvin-Riri Resmi Bercerai

Para ahli mengatakan wanita sangat pandai bersikap fleksibel, sedangkan keinginan pria lebih saklek. Artinya dorongan seks wanita dapat dipengaruhi oleh lebih banyak faktor dan bukan hanya perkara waktu. ***

 

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x