Video Oknum TNI AU Berlaku Kasar pada Mertua Beredar di Media Sosial, Hillary: Kita Kawal Terus

8 Desember 2021, 14:46 WIB
Nampak seorang oknum TNI AU berbuat kasar pada mertuanya/Tangkapan layar /Instagram.com/@hillarybrigitta/

GowaPos.Com - Sebuah video yang memperlihatkan oknum TNI Angkatan Udara (AU) melakukan perbuatan kasar terhadap mertuanya tersebar di media sosial.

Sebuah video yang menampilkan tindakan kasar dari seorang oknum TNI AU terhadap seorang ibu tersebar di media sosial.

Video yang berdurasi 1 menit 21 detik itu dibagikan Hillary Brigitta Lasut, seorang anggota DPR RI Komisi I.

Baca Juga: Kronologi Pemukulan Polwan Kalteng yang Viral, Diduga Dibogem Oknum Anggota TNI Raider: Begini kejadiannya

Dari pantauan terakhir, video itu telah tayang sebanyak 34.109 kali dan mendapatkan 262 jumlah komentar.

Diakui Hillary, video itu ia dapatkan dari istri oknum TNI tersebut yang merekam secara langsung kejadian itu.

Pada postingan awal terkait video kekerasan yang dilakukan oknum TNI AU, Hillary terus mendapatkan permohonan dari istri pelaku kekerasan tersebut untuk dilaporkan kepada pihak berwajib.

Baca Juga: KSAD Kunjungi Kapolri: Pastikan Sinergitas TNI-Polri Solid Hadapi Segala Bentuk Ancaman

“Mohon ditindak @militer.udara karena pihak keluarga istri terus menerus menghubungi saya meminta agar diviralkan supaya dapat efek jera dan sanksi sosial terhadap suaminya,” tulis Hillary Brigitta Lasut di akun Instagram pribadinya @hillarybrigitta, pada 7 Desember 2021 malam.

Anggota DPR RI termuda itu juga menyampaikan bahwa keluarga sang istri sudah berulang kali mendapat kekerasan baik secara fisik ataupun psikis dari suaminya.

Video yang menjadi barang bukti atas kekerasan yang dilakukan oknum TNI AU itu diketahui direkam pada 6 Desember 2021 subuh.

Baca Juga: Tagar#BubarkanReuniKadrun212 Trending di Twitter, Dudung: TNI Pasti Turun Dampingi Polri

Sebelumnya, ibu atau mertua dari oknum TNI AU yang dikenal dengan nenek Enok datang menginap ke rumah mereka di Pekanbaru.

Sang oknum dan istrinya memang sudah sering bertengkar, akbiat ulah suaminya yang sering bermain perempuan dan mabuk-mabukan.

Ibu dari sang istri atau mertua oknum TNI AU itu sempat memberikan nasihat untuk menghentikan kebiasaan buruk tersebut.

Baca Juga: Beredar Video Baku Hantam Oknum TNI dengan Polisi di Mardika Ambon, Roem: Mereka Sudah Berdamai

Hingga akhirnya pada pukul 04.00 WIB, kekerasan itu terjadi. Dari video yang beredar, terlihat oknum TNI AU memaki dan menyuruh mertuanya yang dalam keadaan pincang serta menggunakan kursi roda itu untuk keluar dari rumahnya.

Ia bahkan mendorong kursi roda sang mertua dengan kencang sambil terus memarahinya serta menariknya keluar dari rumah.

Kini kasus tersebut telah dilaporkan Hillary Brigitta Lasut kepada Panglima TNI untuk segera ditindak lanjuti.

Baca Juga: Kunjungan Kerja Presiden Jokowi di Sulsel, 395 Personel TNI-Polri Disiagakan

“Puji Tuhan Panglima TNI sudah membalas Whatsapp terkait laporan kasus Nenek Enok dan Panglima TNI akan turun tangan langsung menangani. Kita kawal terus sampai dapat kepastian,” tulis Hillary Brigitta Lasut.

Hillary berharap sidang putusan terkait kasus Nenek Enok dapat dilaksanakan secara terbuka.

Agar seluruh masyarakat khususnya perempuan dapat menyaksikan hak-haknya diperjuangkan.***

 

Editor: Subair Pare

Sumber: Instagram @hillarybrigitta

Tags

Terkini

Terpopuler