Presiden RI Jokowi: Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Akan Dijabat Seorang Non-Partai

- 22 Februari 2022, 17:37 WIB
Presiden RI Jokowi
Presiden RI Jokowi /Instagram/@jokowi/

GOWAPOS - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memastikan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) akan dijabat oleh seseorang dari kalangan non-partai politik.

Lebih lanjut Jokowi menyebut, Kepala Otorita IKN akan segera diumumkan dalam waktu dekat.

Hal itu diungkapkan Jokowi, disela-sela Peresmian Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasional Demokrat, NasDem Tower, di Jakarta pada Selasa, 22 Februari 2022.

Baca Juga: Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman: Brigjen Junior Tumilaar Ditahan Karena Bertugas di Luar Kewenangannya

“Non-partai,” kata Presiden Jokowi, saat ditanya oleh beberapa rekan wartawan, dikutip setkab.go.id

Sebelumnya saat memberikan sambutannya, Presiden Jokowi mengungkapkan sejumlah alasan pemerintah terkait, dilakukannya pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur.

Menurut Presiden Jokowi, ketimpangan di sejumlah bidang kehidupan yang terjadi di Pulau Jawa dan luar Jawa menjadikan pemerintah mengambil langkah tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Film AMBO NAI SOPIR ANDALAN, Karya Anak Bugis Tentang Perjuangan Sopir Pengantar Ikan

“Sekali lagi perpindahan ini adalah untuk pemerataan, baik pemerataan infrastruktur, pemerataan ekonomi dan juga keadilan sosial,” ungkapnya.

Presiden menjelaskan bahwa Ibu Kota Nusantara akan menggagas konsep Smart Forest City di mana 70 persen dari area IKN akan menjadi area hijau.

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: Setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x