Timnas Italia Gagal Bertanding di Piala Dunia, Begini Nasib Roberto Mancini Selanjutnya

26 Maret 2022, 12:47 WIB
Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini. /Instagram.com/@mrmancini10/

GOWAPOS - Posisi Roberto Mancini selaku pelatih kepala tim nasional (timnas) Italia kembali dipertanyakan usai gagal ke Piala Dunia Qatar 2022.

Timnas Italia dipastikan tidak ikut berpartisipasi dalam perhelatan Piala Dunia di Qatar tahun 2022.

Hasil itu didapatkan usai kalah dramatis dari timnas Makedonia Utara di babak play-off.

Kegagalan Azzuri menandakan dua kali berturut-turut gagal menjadi peserta di ajang turnamen sepakbola dunia setiap 4 tahun sekali itu.

Baca Juga: Sinopsis Film ALIEN 3 Tayang di Big Movies Platinum GTV: Pertempuran Melawan Alien di Penjara

Padahal sebelumnya banyak yang menjagokan mereka, apalagi setelah menjadi juara Piala Eropa 2020.

Kondisi yang menimpa Italia tentu saja membuat publik bertanya-tanya, bagaimana nasib Roberto Mancini selaku pelatih kepala.

Menurut Presiden Federasi sepakbola Italia, Gabriele Gravina bahwa mantan pelatih Manchester City dan Inter Milan tersebut akan tetap berada di posisinya sebagai juru taktik timnas.

“Saya berharap Roberto Mancini segera melupakan kepahitan yang saat ini dirasakan dan terus melanjutkan pekerjaannya. Karena dia punya komitmen dengan kita,” kata Gabriele Gravina, dikutip di laman ESPN.

Baca Juga: Sinopsis Mega Film Asia: BULLETPROOF MONK Tayang di INDOSIAR: Ketika Biksu Jadi Mentor Anak Jalanan Punk

Jatuhnya prestasi timnas Italia memang sangat mengejutkan. Mengingat lawan mereka pada final Piala Eropa, Inggris berhasil melenggang ke Piala Dunia tanpa melalui babak play-off.

Gabriele Gravina hanya bisa berharap tim ofisial dan skuad timnas Italia untuk segera bangkit dari kekecewaan dan kembali dengan kekuatan terbaiknya.

“Ketika anda adalah bagian dari dunia olahraga, anda harus menerima perasaan ini. Kegembiraan setelah menjuarai Eropa tetap ada. Tapi sekarang kepahitan yang tidak terduga hadir. Mungkin itu hasil yang tidak pantas, tetapi inilah sepakbola. Kami harus maju dengan kepala tegak, memberi kasih sayang kami untuk tim nasioanl kami,” ujar Gabriele Gravina.

Baca Juga: Resmi! Mantan Menteri Kesehatan Terawan Dipecat IDI, Kini Akan Sulit Urus Izin Praktik

Semua pemain bintang seperti Jorginho dan Verratti sempat meluapkan rasa kekecewaannya, seolah tidak menyangka harus melepaskan tiket menuju Piala Dunia yang diidamkan.

Tapi dengan hasil itu, Roberto Mancini mendapatkan gambaran utama terkait kelemahan skuadnya dan akan kembali dengan kekuatan yang lebih baik di turnamen selanjutnya.***

 

 

Editor: Subair Pare

Sumber: ESPN

Tags

Terkini

Terpopuler