Piala Dunia 2022: Gol Fuller Lawan Jepang Jaga Asa Kosta Rika dalam Persaingan di Grup E

27 November 2022, 19:30 WIB
Pemain timnas Kosta Rika, Fuller /Instagram.com/@_fuller07/

GOWAPOS - Berikut hasil pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar, mempertemukan Jepang dengan Kosta Rika.

Laga penyisihan Grup E Piala Dunia 2022 Qatar kembali bergulir. Kini mempertemukan tim nasional (timnas) Jepang melawan Kosta Rika.

Kedua kesebelasan punya nasib berbeda pada laga pembuka. Tim samurai biru berhasil mencuri poin penuh kala berhadapan dengan Jerman.

Sedangkan Kosta Rika dipaksa menahan malu saat gawangnya kebobolan 7 kali lawan Spanyol.

Baca Juga: Pesepakbola Sandy Walsh Telah Selesaikan Paspor Indonesia di Belgia, Sudah Bisa Perkuat Timnas ?

Dalam pertandingan yang digelar di stadion Ahmed bin Ali, Qatar, pada 27 November 2022 sore waktu Indonesia, menjadi peluang Keylor Navas dan kolega untuk melampiaskan kekalahan sebelumnya.

Timnas Jepang sendiri datang dengan kepercayaan diri tinggi pasca menekuk tim panzer dengan skor 2-1.

Punya 3 poin pertama, jelas membuat Takefusa Kubo dan kawan-kawan akan bermain lebih menyerang.

Terbukti sejak menit ke-2, Jepang memberikan tekanan berbahaya salah satunya melalui sepakan Doan.

Baca Juga: Resep Bikin Nasi Campur Sederhana di Rumah, Siapkan Bumbu Bali Sebagai Penyedap Rasa

Namun bola melayang terlalu tinggi di atas gawang. Hal serupa juga didapatkan timnas Kosta Rika lewat tendangan Joel Campbell.

Bola yang ditendangnya masih melambung di atas mistar gawang. Pertahanan yang rapi dari kedua kesebelasan membuat pertandingan berlangsung cukup alot sepanjang babak pertama.

Pada babak kedua, masing-masing tim bermain terbuka untuk memperoleh gol pertama.

Menit ke-50, Takuma Asano memperoleh peluang melalui sundulan. Sayangnya bola berhasil ditangkap Keylor Navas.

Keseringan menyerang, justru jala gawang Jepang harus bergetar pada menit ke-80. Fuller sukses mencatatkan namanya di papan skor dengan sebuah tendangan melengkung.

Hingga pertandingan usai, skor 0-1 untuk keunggulan Kosta Rika tetap bertahan. Kini mereka berhasil menjaga asa untuk lolos ke babak selanjutnya Piala Dunia 2022.***

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Vidio

Tags

Terkini

Terpopuler