Harry Maguire Komentari Posisinya yang Hilang di Manchester United: Saya Masih Kapten Klub

28 Februari 2023, 13:14 WIB
Harry Maguire /Instagram.com/@harrymaguire93/

GOWAPOS - Harry Maguire akui dia menghadapi persaingan ketat untuk menjadi bagian dari masa depan baru Manchester United di bawah Erik ten Hag.

Manchester United berhasil mengakhiri penantian enam tahun tanpa trofi dengan kemenangan 2-0 di Final Piala Inggris melawan Newcastle United. Pertandingan tersebut berlangsung di stadion Wembley, akhir pekan kemarin.

 

Harry Maguire langsung tersingkir dari skuad utama sejak kedatangan Erik ten Hag. Posisinya diganti oleh duet Raphael Varane dan Lisandro Martinez. Maguire sempat masuk pada dua menit terakhir sebelum Setan Merah mengangkat gelar juara.

Ia mengaku sulit hanya menonton di pinggir lapangan.

Baca Juga: Sinopsis Film THE RAID 2: BERANDAL Tayang di RCTI, Iko Uwais dan Pasukan Kepolisian Hadapi Serangan Gangster

"Saya seorang pesepakbola yang ingin bermain dan saya juga ingin berkontribusi untuk tim. Saya masih kapten klub dan saya punya tanggung jawab besar di dalam dan di luar lapangan," kata Harry Maguire, dikutip dari laman Mirror.

Ketatnya persaingan

Maguire mengaku para pemain belakang Manchester United saat ini semua bermain dengan sangat baik. Gaya bermain Raphael Varane dan Lisandro Martinez dinilai sangat cocok dengan strategi sang pelatih.

Sehingga tidak heran jika persaingan untuk skuad utama sangat ketat. Tapi hal itu menurutnya akan memberikan dampak positif untuk memenangkan gelar juara selanjutnya.

Baca Juga: Pendaftaran Kampus Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2023, Siapkan Persyaratan dan Lihat Lokasinya

"Manajer berbicara kepada saya setiap hari. Dia sangat menghormati saya dan percaya bahwa saya adalah bek tengah terbaik dengan segala kelebihan dalam skuad yang dimilikinya. Tapi dia pun paham bahwa para pemain turut bermain dengan sangat baik," ujar Harry Maguire.

 

Manager Manchester United, Erik ten Hag usai klub asuhannya menjadi juara Carabao Cup pada Minggu, 26 Februari 2023.

Harry Maguire baru memainkan 5 pertandingan dalam 24 laga Liga Inggris musim 2022-2023 sejak Erik ten Hag datang ke Manchester United. Kembalinya ia ke lapangan diakui tidak ada rasa emosi atau pelampiasan sama sekali, terutama saat mengambil kembali ban kapten dari Bruno Fernandes.

"Tidak, saya tidak memiliki emosi yang campur aduk. Sudah lama sejak klub memenangkan trofi. Maka saat itu adalah hari yang sangat baik untuk klub dan para penggemar. Saya kapten dan tugas utama saya adalah memajukan klub ini dan membawa kesuksesan kembali kepada klub," katanya.***

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Tags

Terkini

Terpopuler