Daftar Atlet Indonesia yang Mendapat Undangan Fase Pertama di Kejuaran Dunia BWF 2023

27 April 2023, 12:33 WIB
Jonathan Christie /Kamsari/Dok. Humas PBSI

GOWAPOS - Kejuaraan Dunia BWF 2023 akan dilaksanakan pada tanggal 21-27 Agustus 2023 mendatang di Copenhagen, Denmark.

Atlet yang bisa berpartisipasi di kejuaraan dunia BWF, harus berdasarkan rangking dan undangan yang akan diberikan oleh BWF. Setiap negara memiliki kuota maksimal 4 wakil di setiap sektornya.

Sistem pemilihan atlet yang bisa mendapat undangan untuk bermain di kejuaraan dunia BWF 2023 pada fase pertama, memiliki beberapa aturan.

Aturan pemilihan atlet yang mendapat undangan di fase pertama, yaitu:
1. Bisa diundang 4 wakil dalam 1 sektor, jika keempatnya berada di rangking 8 besar.
2. Bisa diundang 3 wakil dalam 1 sektor, jika ketiganya berada di rangking 24 besar.
3. Bisa diundang 3 wakil dalam 1 sektor, jika keduanya berada di rangking 150 besar.

Selanjutnya, akan ada undangan fase kedua, hanya saja aturan di atas tidak akan berlaku di undangan fase kedua.

Hari ini, BWF secara resmi mengumumkan para atlet yang mendapatkan undangan untuk bisa bermain di kejuaraan dunia BWF pada undangan fase 1.

Tim Indonesia sendiri, memiliki beberapa atlet di setiap sektornya yang mendapat undangan pada fase 1.

Di sektor tunggal putra, ada 3 wakil yang mendapat undangan kejuaraan dunia 2023 pada fase pertama. 3 atlet tersebut yaitu, Anthony Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Wardoyo.

Lalu di sektor tunggal putri, ada Gregoria Mariska dan Putri Kusumawardani yang mendapat undangan tersebut.

Kemudian di sektor ganda putra, ada 3 wakil yang juga berhasil mendapat undangan kejuaraan dunia 2023, di antaranya yaitu pasangan Fajar Alfian/Rian Ardianto, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan, dan Leo Carnando/Daniel Marthin.

Selanjutnya di sektor ganda putri, 2 wakil juga mendapat undangan di fase pertama. 2 wakil tersebut yaitu pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva R dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Terakhir, di sektor ganda campuran, Indonesia memiliki 3 wakil yang mendapat undangan tersebut. Ke-3 pasang tersebut di antaranya yaitu, pasangan Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Rinov Rivaldy/Pitha Mentari, dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja.

Hasil tersebut sewaktu-waktu bisa berubah jika ada atlet yang menolak undangan, atau ada atlet lain yang menerima undangan di fase-fase selanjutnya.***

Editor: Burhan SM

Sumber: Twitter @andrepradana27

Tags

Terkini

Terpopuler