Jelang Menghadapi Laos di Piala AFF 2020, Shin Tae Yong Evaluasi Sejumlah PR Skuad Garuda

- 11 Desember 2021, 10:27 WIB
Para pemain timnas Indonesia saat menghadapi Kamboja
Para pemain timnas Indonesia saat menghadapi Kamboja /Instagram/@pssi/

GowaPos.com - Shin Tae Yong harus menyelesaikan sejumlah PR dalam skuad tim nasional (timnas) Indonesia, jelang menghadapi Laos di Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia telah sukses mengamankan poin penuh di laga perdana kontra Kamboja.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Bishan, Singapura tersebut Indonesia meraih kemenangan dengan skor 4-2.

Gol-gol skuad garuda dicetak oleh Rachmat Irianto pada menit 4 dan 33, Evan Dimas menit 17 serta Ramai Rumakiek di menit 54.

Baca Juga: Choi Siwon Sultan Korea Dinyatakan Positif Covid-19 dan Batalkan Banyak Jadwal, Netizen: Mas Agung GWS

Timnas Kamboja membalas dengan dua gol dari Yue Safe dan Prak Mony Udom. Walaupun meraih hasil positif, pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong mengaku anak asuhnya masih kesulitan dalam mengembangkan permainan.

Untungnya Evan Dimas dan kolega berhasil mendapat gol cepat, sehingga tekanan bisa diberikan sejak awal laga.

“Karena kami mendapatkan keunggulan dengan skor jauh di babak pertama, sehingga para pemain menganggap lawan adalah tim yang mudah,” kata Shin Tae Yong, seperti dikutip GowaPos.com di laman PSSI.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Minta Pelaku Pemerkosaan Santriwati Dihukum Mati, Sebut Tak Ada Tempat di Indonesia Buat HW

Halaman:

Editor: Burhan SM

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah