Piala Dunia U-17: Indonesia Tahan Imbang Ekuador di Laga Awal Grup A

- 11 November 2023, 05:15 WIB
Pesepak bola Timnas Indonesia Arkhan Purwanto menendang bola yang berujung gol ke gawang Timnas Ekuador pada laga Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom.
Pesepak bola Timnas Indonesia Arkhan Purwanto menendang bola yang berujung gol ke gawang Timnas Ekuador pada laga Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (10/11/2023). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom. /

GOWAPOS - Memulai laga penyisihan di grup A Piala Dunia U-17, yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada Jumat, 10 Nopember 2023. Dimana Timnas Indonesia harus puas berbagi angka 1-1 dengan Ekuador.

Timnas Garuda muda unggul lebih awal dimenet ke-22 melalui kaki Arkhan Kaka, sedang gol balasan Ekuador lewat sundulan Allen Obando pada menit ke-28.

Kini Indonesia berada di peringkat ketiga klasemen sementara di grup A, dan Maroko memuncaki klasemen setelah mengalahkan Panama dengan skor 2-0.

Dalam laga seru tersebut, Ekuador lebih mengusai jalannya pertandingan dimana sejak menit awal langsung melalukan serangan ke pertahanan Indonesia.

Baca Juga: Review Film The Departed (2006): Raih Empat Oscar, Hadirkan Aksi dan Ketegangan Memukau

Bahkan di menit ke-3, Ekuador nyaris membobol gawang Indonesia melalui tendangan Michaerl Bermundez dari luar kotak penalti, namun tendangannya masih melambung tinggi dari gawang Indonesia yang dijaga Ikram Al Giffari.

Mendapat serangan awal, Indonesia selaku tuan rumah mulai bereaksi, dan beberapa kali menebar ancaman ke gawang Ekuador yang dijaga Cristhian Loor.

Hasilnnya Indonesia berhasil membobol gawang Ekuador pada menit ke-22 melalui kaki kanan Arkhan Kaka, hasil assist dari Riski Afrisal.

Skor sementara berubah menjadi 1-0, kemenangan untuk tuan rumah Indonesia.

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x