Warga Sulsel Bisa Sholat Idul Adha di Rumah atau Lapangan, Plt Gubernur Keluarkan Surat Edaran

- 18 Juli 2021, 16:32 WIB
Plt Gubernur Susel, Andi Sudirman Sulaiman
Plt Gubernur Susel, Andi Sudirman Sulaiman /pemprov sulsel/

GowaPos.Com - Melalui Surat Edaran (SE) Plt Gubernur Sulsel, mengizinkan pelaksanaan sholat Idul Adha 1442 H digelar di Masjid atau lapangan terbuka. SE ini sudah disampaikan pada semua Kabupaten/Kota di Sulsel.

Meski dibolehkan menggelar sholat Id di Masjid dan lapangan, namun dalam SE tersebut membatasi kapasitas sampai 30 persen saja. Juga dengan pemberlakuan protokol kesehatan secara ketat.

''Jika dilaksanakan di Masjid, bisa menambah kapasitas masjid dengan memanfaatkan pekarangan,''bunyi SE yang ditandatangani Andi Sudirman Sulaiman pada 9 Juli 2021 lalu.

Baca Juga: Sholat Iduladha Warga Makassar di Masjid dan Lapangan DITIADAKAN, Pembagian Kurban di Rumah Masing-masing

Namun untuk zona yang dilarang menggelar sholat Idul Adha, sesuai dengan ketetapan Satgas Covid-19 Kabupaten/Kota dalam situasi PPKM Mikro tentu dilaksanakan di rumah masing-masing.

Sementara untuk menghindari kerumunan, pembagian daging kurban akan diantar langsung panitia ke rumah penerima. ***

 

 

 

 

Halaman:

Editor: Subair Pare


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x