Cara Tidur Cepat dan Nyenyak, Makanan Dianjurkan Serta Aktivitas yang Perlu Dihindari

24 Mei 2024, 19:10 WIB
Ilustrasi cara tidur cepat dan nyenyak /Pixabay/AiArtista/

GOWAPOS - Mengingat pentingnya tidur yang cukup bagi kesehatan. Maka, penderita insomnia atau bagi mereka yang susah tidur perlu mencari cara tidur cepat dan nyenyak. Susah tidur bisa disebabkan karena gangguan penyakit tertentu atau karena faktor kebiasaan yang membuat susah tidur.

Beberapa penyakit tertentu bisa menjadi penyebab gangguan tidur. Sebut saja, Alzheimer, Arthritis, Asma dan Penyakit Paru, Diabetes, Epilepsi, GERD, Gagal Jantung, Ginjal dan Penyakit Parkinson. Itulah pentingnya memeriksakan kondisi kesehatan lebih lanjut, apabila Anda memiliki kecenderungan susah tidur. Apalagi setelah menerapkan beberapa cara tidur cepat dan nyenyak yang terdapat dalam artikel ini.

Baca Juga: 5 Bahaya Main HP Sebelum Tidur, Nomor 3 Banyak yang Tidak Menyangka Akibatnya

Cara tidur cepat dan nyenyak yang akan dibahas dalam artikel ini sifatnya bukanlah rujukan melainkan pengetahuan yang dirangkum dari berbagai sumber terpercaya. Adapun yang akan dibahas lebih lanjut dalam artikel ini meliputi cara cepat tidur, makanan dan minuman yang bisa meningkatkan kualitas tidur serta beberapa aktivitas yang perlu dihindari sebelum tidur.

Cara Cepat Tidur

Atur Jadwal Tidur

Cobalah untuk tidur dan bangun di jam yang sama setiap harinya. Kedisiplinan dalam waktu tidur akan membantu tubuh terbiasa dengan pola ini.

Matikan Peralatan Elektronik

Hindari penggunaan gadget sebelum tidur. Cahaya biru dari layar gadget dapat mengganggu produksi melatonin, hormon yang membantu mengatur tidur.

Meditasi atau Mindfulness

Luangkan waktu untuk meditasi atau mindfulness sebelum tidur. Ini dapat membantu merilekskan pikiran dan tubuh Anda.

Ubah Kebiasaan Pola Makan

Hindari makan berat atau minum kafein menjelang tidur. Cobalah makan makanan ringan yang mudah dicerna.

Gunakan Aromaterapi

Beberapa aroma seperti lavender dapat membantu merilekskan tubuh dan memperbaiki kualitas tidur.

Tarik Nafas Dalam-Dalam

Tarik nafas dalam-dalam dan hembuskan perlahan. Ini dapat membantu menenangkan sistem saraf dan mempersiapkan tubuh untuk tidur.

Ilustrasi kacang-kacangan sebagai camilan yang dianjurkan bagi penderita susah tidur

Makanan dan Minuman Untuk Meningkatkan Kualitas Tidur

Teh Chamomile

Teh chamomile memiliki efek menenangkan dan kaya akan antioksidan. Minumlah teh ini sebelum tidur untuk tidur lebih nyenyak.

Kacang-kacangan

Almond, misalnya, mengandung asam amino triptofan yang membantu meningkatkan kualitas tidur.

Yoghurt

Yoghurt baik untuk kesehatan usus dan mengandung kalsium, protein, serta vitamin B12 yang berkontribusi pada tidur yang baik.

Tomat

Kandungan antioksidan likopen dalam tomat dapat meningkatkan kualitas tidur.

Kiwi

Kiwi mengandung serotonin yang membantu produksi melatonin, hormon yang berperan dalam tidur yang baik.

Salmon

Ikan salmon kaya akan lemak asam omega-3, yang juga berperan dalam meningkatkan kualitas tidur.

Memakai ponsel sebelum tidur perlu dihindari

Aktivitas yang Perlu Dihindari Sebelum Tidur

Menggunakan Smartphone

Dilansir dari laman Health, beberapa penelitian menunjukkan bahwa perangkat elektronik, seperti smartphone atau menonton televisi sebelum tidur, dapat mengganggu kualitas tidur. Sebaiknya, Anda menghindari untuk menggunakan perangkat teknologi pemancar cahaya setidaknya satu jam sebelum waktu tidur. Cahaya biru yang dipancarkan oleh komputer, smartphone, tablet, dan TV dapat mencegah produksi melatonin yang sebenarnya membantu tubuh agar mengantuk.

Mengonsumsi Cokelat

Selain kopi dan teh, sumber kafein tersembunyi lainnya adalah cokelat, terutama dark chocolate dengan kandungan kakao yang tinggi. Cokelat juga mengandung theobromine stimulan, yang dapat meningkatkan detak jantung sehingga dapat menyebabkan Anda sulit tidur. Dalam 50 gram porsi dark chocolate, mengandung sekitar 19 mg kafein dan 250 mg theobromine.

Merokok

Nikotin adalah stimulan yang membuat sulit tidur dan dapat memperburuk insomnia. Oleh karena itu, sebaiknya Anda tidak merokok saat mendekati waktu tidur. Selain itu, penghentian nikotin dapat menyebabkan Anda bisa bangun lebih awal dari biasanya di pagi hari. Hal ini tidak hanya terbatas pada rokok tradisional, cerutu, rokok elektrik, rokok menggunakan pipa, maupun tembakau kunyah dapat membuat Anda sulit tidur dan tetap terjaga.

Jangan Minum Obat Tidur

Anda sebaiknya tidak mengonsumsi obat tidur sebelum tidur, kecuali Anda didiagnosis menderita insomnia. Meskipun Anda sulit tidur, namun tidak menderita insomnia, mengonsumsi obat tidur sebenarnya tidak akan banyak membantu Anda.

Ingatlah bahwa gangguan tidur tidak boleh diabaikan, karena dapat mempengaruhi kesejahteraan dan proses penyembuhan tubuh. Jika Anda mengalami kesulitan tidur yang berkelanjutan, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk penanganan yang tepat. Semoga informasi ini membantu.***

Editor: Burhan SM

Tags

Terkini

Terpopuler