Baku Tembak dengan Kelompok Teroris Papua, Tiga Warga Sipil Tewas

- 4 Juni 2021, 22:40 WIB
Beginilah kondisi salah seorang warga, yang menjadi  korban baku tembak TNI-Polri dengan Kelompok Teroris Papua,
Beginilah kondisi salah seorang warga, yang menjadi korban baku tembak TNI-Polri dengan Kelompok Teroris Papua, /Istimewa/ Levine Jr //

GowaPos.Com  - Tiga warga sipil tewas dan tiga lainnya terluka akibat baku tembak antara pasukan TNI-Polri dengan Kelompok Teroris di Kampung Niporolome, Ilaga, Kabupaten Puncak, Jumat, 4 Juni 2021.

Korban yang terlaku langsung dilarikan ke puskesmas Ilaga, dan langsung diberikan pertolongan medis sehingga jiwanya masih bisa diselamatkan. Sementara tiga korban yang meninggal, langsung diambil keluarganya untuk dimakamkan.  

Dikutip dari Portal Papua, kalau peristiwa ini dibenarkan Kapolda Papua, Irjen Pol. Mathius Fakhiri. Disebutkan ketiga korban yang tewas yakni Kepala Kampung Patianus Kogoya, seorang ibu rumah tangga bernama Petena Murib dan seorang anak laki-laki bernama Nelius Kogoya.

Baca Juga: Anggarkan Rp900 Miliar dari APBN, Sulsel Bakal Miliki RS Pusat Otak Nasional 

Sedangkan tiga  orang yang terluka, yakni Mendis Murib menderita luka tembak pada betis kanan, Lesminus Murib ditembak pada pergelangan kaki dan Jelemina Wanimbo tergores pelipis kanannya.

"Warga sipil yang jadi korban ini, dijadikan tameng para Kelompok Teroris saat melarikan diri karena sudah terdesak saat memasuki kampung," terang Kapolda Mathius.

Lanjut Kapolda, kalau para teroris sudah terdesak oleh aparat gabungan TNI-Polri yang terus mengendus keberadaan mereka. Namun situasi ini, menyebabkan sejumlah warga setempat memilih meninggalkan kampung, untuk  menyelamatkan diri.

Baca Juga: Eksplor Potensi Wisata, Open Road Expedition 7 Th Series 2021 Digelar

‘’Memang ada warga yang mengamankan diri ke Ilaga, karena mereka takut diserang oleh Kelompok Teroris. Namun bila keadaan sudah aman mereka akan pulang," tambah Kapolda Papua.

Kini aparat TNI-Polri, sudah melakukan pengejaran sekaligus berpatroli rutin untuk mengantisipasi serangan susulan yang dilakukan oleh kelompok terlarang ini. ***

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: Portal Papua


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah