Ruang Rahasia Mas Bechi di Ponpes Shiddiqiyyah Ploso Terungkap, Polisi: Diduga Disitulah Pencabulan Dilakukan

- 10 Juli 2022, 13:26 WIB
 Moch Subchi Azal Tsani (MSAT) alias Mas Bechi ditangkap tim Polda Jawa Timur pada Kamis 7 Juli 2022
Moch Subchi Azal Tsani (MSAT) alias Mas Bechi ditangkap tim Polda Jawa Timur pada Kamis 7 Juli 2022 /Antara/Umarul Faruq/hp./

GOWAPOS -- Mas Bechi merupakan anak dari Pengasuh Pesantren Majma'al Bahrain Shiddiqiyyah Jombang Kiai Muchtar Mu'thi.

MSAT alias Mas Bechi, tersangka kasus pencabulan terhadap lima santriwati, sejak Jumat 8 Juli 2022 dini hari resmi menjadi penghuni Rutan Kelas I Surabaya di Medaeng.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan membeberkan kelakuan bejat pria berusia 42 tahun tersebut dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jakarta, Jumat.

Aparat Polda Jawa Timur pun tak menyangka akan menemukan banyak ruang rahasia di komplek pondok pesantren (Ponpes) Shiddiqiyyah Ploso, Kabupaten Jombang, saat mencari MSAT alias Mas Bechi (42) tersangka pencabulan santriwati.

Baca Juga: Panitia Kurban Haram Makan Daging Kurban yang Baru Selesai Dipotong, Begini Penjelesan Ustadz Abdul Somad

"Kami menemukan banyak sekali ruangan di sana yang kosong, yang tersembunyi banyak," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Dirmanto di Jombang, Kamis 7 Juli 2022 pagi.

Banyaknya ruangan kosong di komplek itu diduga menjadi salah satu faktor yang menyebabkan polisi kesulitan menemukan anak pengasuh dan tokoh pondok Pesantren Shiddiqiyah Jombang, tersebut.

Diketahui, Total korban sampai saat ini ada sebanyak lima orang. Kepala Biro Penerangan (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menyebut ada lima santriwati yang menjadi korban perbuatan amoral Bechi, salah satunya berinisial MN.

"Korbannya adalah Saudari MN beserta empat korban lainnya," kata Ramadhan di Mabes Polri.

Halaman:

Editor: Sutriani Nasiruddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x