Liga Champions Eropa 2022-2023: Tanpa Karim Adeyemi, Borussia Dortmund Takluk dari Chelsea

- 8 Maret 2023, 05:49 WIB
Pemain Chelsea Kai Havertz merayakan golnya/Tangkapan layar
Pemain Chelsea Kai Havertz merayakan golnya/Tangkapan layar /BT Sports/

 

Berawal dari kemelut, bola mengampiri kaki Havertz dan membuatnya langsung berinisiatif menendang bola ke arah gawang. Namun bola membentur tiang dalam hingga keluar lapangan. Keran gol baru diperoleh tim tuan rumah di menit ke-43.

Baca Juga: 3 Langkah Atasi Sakit Leher Karena Salah Tidur, Dapat Dilakukan Sendiri atau dengan Bantuan Orang Lain

Lewat serangan dari sisi kiri yang dibawa oleh Ben Chilwell, bola disodorkan kepada Raheem Streling yang sudah menunggu di dalam kotak penalti. Penyerang Inggris melewati Marco Reus terlebih dahulu sebelum memasukkan bola ke dalam gawang.

Keunggulan Chelsea bertahan hingga jeda. Usai turun minum, Die Schwarzgelben berusaha bangkit untuk mencatatkan beberapa peluang di barisan pertahanan lawan. Menit ke-49, The Blues mendapatkan hadiah penalti yang langsung diambil oleh Kai Havertz.

Sayangnya tendangan itu hanya membentur tiang gawang. Akan tetapi sebuah keputusan baru diberikan oleh wasit dan kembali menunjuk titik putih untuk mengulang penalti. Kali ini Havertz tidak menyia-nyiakan kesempatannya untuk membawa Chelsea menggandakan kedudukan.

Tim tamu sempat memperoleh satu peluang terbuka lewat kaki Jude Bellingham. Akan tetapi arah bola berbelok ke sisi kanan gawang, meskipun posisinya berada tepat di hadapan Kepa Arrizabalaga.

Hingga laga usai tidak ada lagi gol tambahan. Chelsea mengunci skor 2-0, sekaligus unggul agregat 2-1 atas Borussia Dortmund di babak 16 besar.

Langkah selanjutnya

Halaman:

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: BT Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah