Tips Bikin Jus Buah Naga Sederhana, di Rumah Jangan Lupa Campurkan Madu Agar Lebih Nikmat

31 Desember 2022, 10:00 WIB
Buah naga /Pixabay.com/PublicDomainPictures/

GOWAPOS - Terdapat beberapa tips untuk membuat jus buah naga sederhana di rumah dengan bahan-bahan yang mudah diperoleh.

Buah naga atau dalam bahasa Inggris diebsut Pitaya adalah tanaman yang berasal dari kerajaan Plantae.

Termasuk pula ke dalam jenis kaktus dari genus hylocereus dan selenicereus. Buah Naga dapat ditemukan dengan mudah di negara Meksiko, Amerika Tengah, dan Amerika Selatan.

Saat ini masyarakat dunia mulai memperbanyak produksinya di negara Asia seerti Vietnam, Taiwan, Filipina, Malaysia dan Indonesia.

Baca Juga: Link Live Streaming Piala AFF 2020: Singapura vs Vietnam, Perjuangan The Lions Tikung Malaysia

Buah Naga identik dengan warna merahnya yang mencolok, meskipun ada pula yang berwarna aga kehijauan.

Buah tersebut memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, di antaranya dapat menyembuah kanker, memperindah penampilan, menjaga stamina, hingga mencegah penyakit osteoprosis.

Maka tidak heran banyak yang mengkonsumsinya dengan cara dimakan mentah atau dibuatkan jus.

Jika ingin mencoba membuatnya dalam bentuk minuman jus, maka bisa memperhatikan bahan-bahan berikut ini.

Baca Juga: Polisi dan TNI di Kabupaten Bone Lakukan Patroli Quick Wins Bersama, Upaya Jaga Keamanan dan Serap Aspirasi

  1. Sediakan satu buah OL Buah Naga merah
  2. Madu sebanyak 50 ml. Bisa juga diganti dengan kental manis 50 ml atau gula pasir 3-4 sendi makan.
  3. air dingin sebanyak 500 ml.

Lakukan langkah pertama dengan menyiapkan mesin blender. Kupas dulu buahnya, lalu potong seperti bentuk dadu.

Masukkan potongan buah tadi ke dalam blender. Kemudian tambahkan madu dan tuang air dingin.

Nyalakan blender, tunggu sampai buah menjadi halus dan tercampur rata. Siapkan gelas kosong dan tarus hasil blender.

Sajikan jus ke dalam gelas. Jus Buah Naga sederhana siap dihidangkan di rumah.***

Editor: Andi Novriansyah Saputra

Sumber: Lottemart.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler