Inisiatif Kapolri Jadikan ASN Polri, Pegawai KPK Nonaktif Belum Menerima

- 29 September 2021, 21:40 WIB
Logo KPK. Inisiatif Kapolri untuk menjadikan 57 pegawai nonaktif KPK jadi ASN Polri masih dipikirkan
Logo KPK. Inisiatif Kapolri untuk menjadikan 57 pegawai nonaktif KPK jadi ASN Polri masih dipikirkan //ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay./

GowaPos.Com - Terkait rencana Kapolri Jenderal Pol.Listyo Sigit Prabowo untuk mengangkat 57 pegawai KPK nonaktif yang tak lulus Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) menjadi ASN Polri belum final.

Novel Baswedan menilai rencana tersebut merupakan bukti, kalau pegawai nonaktif tidak valid.

Karena sebelumnya Pimpinan KPK mengatakan 57 pegawai nonaktif sudah tidak bisa dibina lagi menjadi ASN, berdasarkan TWK.

Baca Juga: Surati Jokowi, Sigit Bakal Tarik Pegawai KPK tak Lulus TWK jadi ASN Polri

Namun kenyataan para pegawai tersebut, masih diminati instansi lain menjadi ASN.

''Buktinya kami masih diminati instansi kepolisian menjadi ASN,''kata Kepala Satuan Tugas Pembelajaran Internal nonaktif KPK sekaligus perwakilan pegawai nonaktif, Hotman Tambunan pada Rabu, 29 September 2021.

Hotman mengaku menghargai inisiatif Kapolri, namun mereka masih harus memikirkannya dan memerlukan diskusi untuk memutuskannya.

Baca Juga: Aziz Syamsuddin Suap Mantan Penyidik KPK Stepanus Robin Patuju Rp3,1 Miliar, Firli: Diberikan Secara Bertahap

Juga disebutkan kalau rencana Listyo tersebut, bisa diartikan kalau 57 pegawai nonatif ini lulus TWK.

Dilanjutkan Hotman, kalau inisiatif tersebut tidak menghalangi hasil penyelidikan yang dilakukan Komnas HAM dan Ombudsman menyangkut TKW tersebut.

Halaman:

Editor: Subair Pare

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x