Cara Membuat Donat Empuk dan Mengembang untuk Camilan di Rumah, Coba Praktekkan 3 Resep Ini

- 7 November 2021, 16:15 WIB
Ilustrasi cara membuat donat empuk dan mengembang
Ilustrasi cara membuat donat empuk dan mengembang /Pixabay/@stux/

Baca Juga: Resep Kripik Tempe Kremes ala Bandung, Krenyesnya sampai Ke Hati

Resep 2

Bahan-bahan:

10 sendok makan gula
1 kg tepung protein tinggi
12 gram ragi instan
500 ml air hangat
4 butir kuning telur
200 gram margarin yang dilelehkan
4 sendok makan susu bubuk
minyak secukupnya
gula halus secukupnya

Cara Membuat:

Campurkan bahan-bahan untuk adonan donat kemudian tuang air hangat bersama 10 sendok makan tepung terigu, ragi, dan gula. Aduk semua bahan searah jarum jam sampai merata. Tambahkan setengah dari sisa terigu secara perlahan sembari diuleni sampai kalis. Lalu tutupi adonan dengan kain lembab.

Kemudian masukkan kuning telur, susu, dan margarin secara berurutan sembari diaduk. Tuang semua sisa terigu ke dalam wadah, uleni kembali sampai kalis.

Setelah teksturnya berubah jadi halus, licin, dan tidak lengket. Selanjutnya letakkan di dalam wadah yang telah diolesi minyak, kemudian tutupi dengan kain lembap selama satu jam.

Kempiskan adonan, uleni kembali dan bentuk bulatan. Diamkan kembali selama sepuluh menit di atas loyang yang telah diberi tepung terigu. Siapkan wajan yang telah diberi minyak, lalu panaskan.

Terakhir, goreng adonan yang telah dilubangi tengahnya sampai berwarna kecokelatan, lalu angkat dan tiriskan. Sajikan bersama taburan gula halus.

Halaman:

Editor: Burhan SM

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x